Membuat strategi penerapan kurikulum merdeka di kelas - [Guru]
Aksi Nyata:
- Buatlah strategi penerapan Kurikulum Merdeka sesuai dengan pemahaman Anda misalnya, membuat modul ajar (RPP Plus)/ membuat kesepakatan atau keyakinan kelas/melakukan asesmen diagnostik, dsb. Silahkan melibatkan aktor/pemangku kepentingan untuk membantu pelaksanaannya.
- Praktikkan rancangan strategi Anda di kelas
- Mintalah umpan balik/refleksi dari murid secara tertulis (untuk jenjang PAUD dan SD Fase A bisa secara lisan) dengan menggunakan cara sendiri atau metode yang tersedia di Perpustakaan Belajar.
- Unggah dokumen berisi:
- Dokumentasi (poin 1 dan 2) dapat berupa dokumentasi kegiatan/paparan/media publikasi
- Dokumentasi hasil refleksi/umpan balik dari murid (poin 3)
- Catatan: Aksi nyata dapat dilakukan secara kolaborasi. Namun, pendidik harus menuliskan refleksi/deskripsinya masing-masing sesuai dengan peran dan pengalaman yang didapatkan saat melakukan aksi nyata. Refleksi personal adalah bagian penting dari proses pembelajaran.
- Pastikan Anda sudah mengunggah aksi nyata yang diekspor sesuai panduan ini
==========================
PERPUSTAKAAN BELAJAR
==========================
6 Topi Berfikir
Topi Merah, emosi - perasaan - intuisi
Topi Hitam, pertimbangan hal negatif yang muncul
Topi Kuning, pertimbangan hal positif yang muncul
Topi Hijau, pertimbangan hal kreatif yang muncul
Topi Biru, kesimpulan.
====
TOPI PUTIH
Informasi apa yang kita punya?
Informasi apa yang masih perlu kita cari?
TOPI MERAH
Bagaimana perasaansaya terhadap hal ini?
TOPI HITAM
Hal negatif apa yang timbul?
Kerugian apa yang terjadi?
Masalah apa yang mungkin muncul setelahnya?
TOPI KUNING
Hal positif apa yang timbul?
Keuntungan apa yang terjadi?
Masalah apa yang mungkin selesai setelahnya?
TOPI HIJAU
Solusi apa yang bisa saya lakukan?
Inovasi apa yang bisa saya kerjakan?
TOPI BIRU
Langkah apa yang akan saya ambil?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar